Pages

Jumat, 22 Juni 2018

Review Pertemuan kelima belas: TA Persiapan Pengumpulan


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh ...

Alhamdulillah, bisa menyapa kalian lewat potingan ini.
Sesuai judul di atas, saya akan membagikan tahap apa saja sebelum liputan saya menjadi berita. Seperti tahap membuat brainstrom, tahap proses wawancara, tahap konsultasi, tahap membentuk struktur berita, dan tahap menjadi berita/Final.

Langsung saja yah ...

1.      Tahap membuat Brainstrom
Sebenarnya, tahap ini sudah aya posting pada pekan sebelumnya. awalnya, saya ingin membuat liputan tentang profil sekolah, namun, karena ada beberapa hal tak terduga terjadi, saya dengan cepat langsung mengganti topik terpilih saya dan meminta rekomendasi dari guru di sekolah yang akan saya liput. Alhamdulillah, saya diberi tiga siwa rekomendasi. Ada seorang siswa berpretasi tingkat kabupaten, tapi dia sudah kelas 6 dan enggan untuk saya wawancarai. Saya berusaha meminta dia untuk saya wawancarai, namun ia tidak mau, alasannya hanya satu, ia malu. Jika saya terus memintanya, itu akan terkesan memaksa dan bisa menimbulkan kesan tidak sopan, jadi saya mengurungkan niat untuk mewawancarai dia. Saya beralih pada siswa kedua. Dia siswa kelas dua di MI tersebut. Dia merupakan ABK alias anak berkebutuhan khusus namun ia mahir dalam berbahasa Inggris. Dan ... setelah semuanya saya susun, saya kembali tidak jadi wawancara dengan siswa tersebut. Tentunya dengan beberapa alasan yang tidak bisa saya sampaikan. Akhirnya, saya beralih pada siswa ketiga yang bersedia saya wawancara, alhamdulillah. Dari beberapa usulan topik, saya menjatuhkannya pilihan saya pada topik siswa menginspirasi dengan angle terpilih siswa yang membantu orangtuanya bekerja namun ia tetap berprsetasi di sekolah. Nantinya, akan ada dua narasumber yang saya wawancarai, yaitu siswa dan ibu siswa. Saya juga telah membuat masing-masing daftar pertanyaan untuk dua narasumber tersebut.

2.      Proses wawancara
Proses wawancara ini sendiri, saya lakukan pada tanggal 6 juni 2018 di rumah narasumber. Awalnya, saya ingin melakukan wawancara di sekolah siswa tersebut. Namun, saya mengalihkannya dengan mewawancarai dirumahnya. Kesan pertama yang saya dapat dari dia itu pemalu. Saat saya mulai wawancara dan mulai merekam, dia malah pindah duduk di pojok kursi sebelah kiri. Saat saya tanya kenapa pindah, dia bilang “mbak mau foto aku ya? Kok ambil hp? Katanya cuma tanya-tanya”, aww bukannya itu lucu, ekspresinya apa lagi hehe. Saya langsung berpikir, bagaimana saya bisa ambil dokumentasi kalau dia tidak mau saya foto? Nanti kalau dia tidak mau saya wawancari gimana? Pikiran-pikiran itu mulai mucul diotak saya hehe. Alhasil, saya langsung meletakkan hp di meja dengan mode merekam mulai bertanya-tanya dan mencoba memancing jawaban siswa tersebut.
Setelah wawancara dengan siswa yang alhamdulillah lancar, saya kemudian mewawancarai sang ibu. Saya terlebih dahulu basa-basi sebelum menuju ke daftar pertanyaan. Akhirnya, setelah beberapa daftar pertanyaan saya keluarkan, saya mendapat jawaban yang saya butuhkan.

3.      Konsultasi
Tahap konsultasi ini sudah saya posting sendiri di blog pada pekan sebelumnya. saya sudah mempersiapkan catatan untuk saya konsultasikan. Namun, hal yang tak terdugapun terjadi. Waktu itu, kelas B kebetulan bergabung dengan kelas kita. Alhasil, kelas menjadi cukup penuh. Ternyata tahap ini memakan waktu yang cukup lama untuk 1 orang berkonsultasi dengan bu dosen. Waktu yang terus berjalan, membuat saya dan banyak teman saya tidak bisa melakukan konsultasi liputan. Padahal banyak yang ingin saya tanyakan secara langsung dengan dosen saya.

4.      Membuat struktur berita
Setelah melakukan beberapa tahap di atas, sampailah saya pada tahap membuat struktur berita, yaitu menyusun poin-poin penting hasil wawancara menjadi bentuk piramida terbalik. Saya juga menambahkan beberapa hal pada tahap ini. Ada revisi sedikitlah hehe intinya.  

Masih ingat kan materi piramida terbalik yang pernah saya post sebelumnya?


5.      Berita: News Feature
Tahap berita jadi ini akan saya posting sendiri yah. Kalian bisa lihat pada postingan saya selanjutnya.


Alhamdulillah, saya rasa cukup untuk postingan kali ini.

Semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi pada postingan saya selanjutnya.

Doakan supaya TA kami semua lancar ya, aamiin yra ...

Terimakasih,

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bimbingan Karir Peserta Didik SD/MI

BAB II PEMBAHASAN A.   Konsep Dasar Bimbingan Karier Peserta Didik di MI/SD        Kari e r sering dimaknai identik dengan kenaika...